Bhagja 29 Tahun, Blogger dan Pecinta burung kicau

6 Tips Cara Merawat Burung Ciblek Agar Ngebren Dan Gacor

2 min read

6 Tips Cara Merawat Burung Ciblek Agar Ngebren Dan Gacor

Memiliki burung yang sehat dan rajin bunyi adalah impian semua orang, tidak terkecuali pemilik burung ciblek. Dulunya burung ini tidak begitu populer, namun seiring meningkatkan antusias masyarakat di dunia burung kicau, nama ciblek pun semakin hits. Di kesempatan kali ini, yuk cari tahu cara merawat burung ciblek agar ngebren dan gacor!

Cara Merawat Burung Ciblek Agar Tetap Jos

1. Memberi Pakan Berupa Jangkrik

Jangkrik sudah lama dikenal sebagai pakan yang sangat disukai burung. Ternyata, dalam tubuh jangkrik terkandung nutrisi yang sangat baik bagi tubuh burung, termasuk ciblek. Kandungan proteinnya cukup tinggi, sehingga baik untuk menjaga stamina dan kesehatan burung. pemberian pakan ini dapat dilakukan di pagi dan sore hari, masing masing cukup tiga ekor saja. 

Anda sebagai pemilik burung harus tahu bagaimana cara memberikan jangkrik yang baik dan benar. Jangan lupa untuk membuang bagian kepala dan kaki jangkrik, agar burung lebih mudah mencernanya. Bagian tersebut tidak mengandung nutrisi dan malah dapat menyebabkan luka di tenggorokan karena terdapat sisi yang tajam. 

Pemberian jangkrik dapat disubstitusi dengan ulat hongkong. Ulat tersebut tidak kalah bergizi, namun dari segi kemudahan saat mencarinya, terbilang lumayan sulit. Tidak semua toko burung, terutama yang kecil, menyediakannya. Saat memberikan jangkrik juga harus sesuai dengan takaran, karena jika berlebihan dapat menyebabkan over birahi. 

2. Tambahkan Pakan Alami Berupa Kroto

Setiap pemelihara burung kicau harusnya sudah akrab dengan bahan pakan berupa kroto. Kroto sendiri adalah telur dari semut rang rang yang biasa ditemukan di pohon pohon. Namun tenang saja, anda tidak perlu berburu sendiri, karena kroto sudah ada peternak yang membudidayakannya. Cara merawat burung ciblek tidak akan membuat anda kerepotan lagi.  

BACA JUGA : Jenis-Jenis Burung Ciblek

Hingga saat ini, pemberian kroto masih menjadi favorit karena khasiatnya yang terbukti dapat membuat burung semakin gacor. Lantas bagaimana cara memberikannya? Anda bisa meletakkannya di mangkuk kecil di dalam kandang, atau mencampurkannya dengan voer. Terserah mana yang menurut anda paling mudah, karena yang penting kroto nya masuk dalam tubuh. 

3. Jemur Ciblek Minimal 2 Jam Sehari

Sebenarnya banyak hal yang harus dilakukan oleh pemelihara burung, terkait dengan langkah pemeliharaan ciblek. Salah satu yang penting adalah rutin menjemur mereka, minimal 2 jam dalam satu hari. Sinar matahari akan membantu meningkatkan suhu tubuh burung, sehingga metabolisme dalam tubuhnya semakin baik. Burung pun bisa terhindar dari stress. 

Perlu anda ingat, stress adalah penyebab utama burung enggan berkicau. Lantas kapan waktu terbaik untuk menjemur ciblek? Jawabannya adalah sekitar pukul 8 atau sembilan pagi. Di waktu istilah, matahari sedang bersinar dengan hangat, dan tidak terlalu terik. Namun jika kondisinya mendung, lebih baik cukup angin anginkan saja, daripada malah kehujanan. 

4. Mandikan Burung Hingga Basah Kuyup

Memandikan burung adalah aktivitas yang mudah. Anda bisa memindahkan mereka ke dalam keramba, atau menyemprotnya dengan menggunakan sprayer. Jika cara merawat burung ciblek yang kedua lah yang anda pilih, maka pastikan tubuh mereka benar benar basah. Hal ini penting, agar air bisa sampai mengenai bagian kulitnya, agar terasa segar. 

Banyak orang yang mengira bahwa burung yang terlalu sering dimandikan bisa terkena jamur. Padahal pernyataan tersebut tidak sepenuhnya benar. Hal ini tergantung dari bagaimana anda merawatnya. Setelah dimandikan, pastikan tubuh mereka benar benar kering sebelum dimasukkan ke dalam rumah. 

Selain itu, perhatikan pula kebersihan kandangnya. Jika sangkar kotor, maka besar kemungkinan si burung untuk terserang jamur. Namun selama semuanya aman, pasti tidak akan ada masalah yang mengancam kesehatan burung. justru mandi merupakan salah satu cara mereka untuk melepas stress dan membuat pikiran lebih tenang. 

5. Menjaga Kebersihan Sangkar

Sebelumnya sudah sempat disinggung bahwa menjaga kebersihan sangkar dapat mencegah bulu burung terserang jamur. Sebenarnya bukan hanya fungi, bakteri dan virus pun enggan menempel pada sangkar yang selalu dicuci bersih. Waktu terbaik untuk melakukan aktivitas ini adalah saat burung sedang mandi. 

Saat membersihkan sangkar, jangan lupa untuk ikut melepas wadah makanan dan minuman untuk dicuci. Meskipun masih terlihat bersih, penting bagi anda untuk rutin mencucinya. Jangan sampai makanan dan minuman burung terkontaminasi karena jarang dibersihkan. Kondisi tersebut malah sangat berbahaya dan dapat membuat kesehatannya menurun. 

6. Melakukan Pemasteran Dengan Teratur

Cara merawat burung ciblek yang dapat membuatnya semakin gacor adalah melakukan pemasteran dengan teratur. Meskipun ciblek memiliki suara yang indah, mereka kerap kali enggan berkicau jika tidak dipancing dengan suara burung lain. Saat melakukan pemasteran, cukup gunakan saja suara burung dari mp3 ponsel. 

Demikianlah sekilas penjelasan terkait dengan cara terbaik untuk memelihara burung ciblek. Yang terpenting, anda memberikan makanan yang sehat, rajin memandikan, rajin menjemur, dan rutin membersihkan sangkar. Anda sebagai pemilik juga harus mengakrabkan diri dengan burung, agar mereka tidak merasa stress saat berada di dekat anda.

Bhagja 29 Tahun, Blogger dan Pecinta burung kicau