Bhagja 29 Tahun, Blogger dan Pecinta burung kicau

Ciri Ciri Cendet Over Birahi Yang Membuat Perilakunya Terlihat Aneh

2 min read

Ciri Ciri Cendet Over Birahi Yang Membuat Perilakunya Terlihat Aneh

Burung yang over birahi pasti memiliki tanda yang mudah dikenali. Hal tersebut juga berlaku untuk burung cendet. Burung peliharaan yang satu memiliki banyak penggemar, meskipun dari segi popularitas masih kalah dibandingkan dengan cucakrowo. Bagi anda yang baru pertama kali memelihara burung ini, yuk simak ciri ciri cendet over birahi sebagai berikut!

Apa Yang Dimaksud Dengan Over Birahi?

Birahi adalah sebuah kondisi yang pastinya dimiliki oleh setiap hewan, termasuk burung. Burung yang memiliki kondisi tersebut kerap mengeluarkan suara dan ocehan yang merdu. Namun ada pula burung yang menjadi lemas dan terlihat lesu. Hal tersebut menandakan bahwa gejala atau ciri ciri OB pada unggas bisa berbeda beda. 

Banyak sekali hal yang dapat menyebabkan over birahi pada burung, salah satunya karena pola makan yang kurang tepat. Pemberian EF atau extra fooding yang berlebihan menjaid penyebab yang paling utama. Perlu anda ketahui, jenis pakan tersebut dapat mempengaruhi keseimbangan hormon, mulai dari estrogen, testosteron, dan progesteron. 

BACA JUGA : CARA MENGATASI BURUNG CENDET OVER BIRAHI

Melihat hal tersebut, maak pemberian EF harus dan wajib sesuai dengan takaran atau anjuran. Sangat disayangkan jika burung berkicau dengan tidak maksimal, dan terkesan terlalu agresif. Jika kondisi tersebut sudah terjadi, maka anda harus melakukan serangkaian cara agar level birahinya turun menjadi lebih normal. Namun sebelum itu, anda wajib mengenal ciri cirinya terlebih dahulu. 

Ciri Ciri Cendet Over Birahi

1. Burung Berubah Menjadi Galak

Burung cendet yang sedang over birahi memiliki karakter yang menjadi lebih galak. Kondisi ini jauh berbeda dengan jenis burun yang malah terlihat lemah dan lesu. Burung cendet akan menyerang siapa saja yang mendekati sangkarnya, sekalipun itu adalah anda yang merupakan pemiliknya. Mereka akan berusaha menabrakkan dirinya ke sangkar sebagai bentuk agresi. 

Jika kondisinya sudah seperti itu, akan sulit bagi anda untuk memberinya makan dan memandikannya. Oleh karena itu, anda harus bisa menurunkan emosinya terlebih dahulu. Cara yang paling sering digunakan adalah dengan memberinya kesempatan untuk mandi. Jika sulit memindahkannya ke keramba, dan boleh menyemprot tubuhnya dengan air. 

2. Burung Sering Lompat dan Ngeruji

Ciri ciri kedua yang mudah untuk dikenali adalah si burung menjadi sering melompat kesana kemari. Mereka sering berpindah dari satu ranting ke ranting yang berikutnya. Karena saking seringnya melompat, mereka menjadi enggan untuk berkicau. Hal tersebut juga bisa menjadi ciri ciri cendet over birahi yang patut untuk diamati lebih jauh. 

Alasan inilah yang juga membuat pemelihara burung menjadi sedih. Kicauan burung cendet yang indah mendadak menghilang dan membuat suasana rumah menjadi asing. Dalam kondisi ini pula, si burung tidak bisa dibawa ke arena kicau. Emosinya yang tidak stabil malah menjadi lebih buruk karena stress mendengar kicauan dari burung yang lain. 

3. Mencabuti Bulunya Sendiri

Anda yang masih pemula pasti akan panik jika melihat burung cendet kesayangan tiba tiba gundul di beberapa sisi. Spot yang paling sering mereka cabuti adalah sayap dan ekor. Alhasil, tampilannya menjadi tidak cantik seperti semula. Hal tersebut juga tentunya tidak baik untuk kesehatan mereka, kareena fungsi bulu adalah untuk menjaga suhu tubuh.

Menurut beberapa ahli, kebiasaan mencabut bulu pada cendet sejatinya bukan hanya karena OB saja, melainkan karena banyak faktor. Salah satunya adalah kebersihan kulit yang kurang terjaga. Oleh karena itu, ciri ciri cendet over birahi ini perlu dilihat lebih dalam, apa penyebab utamanya. Selain itu, ruangan yang gelap juga akan membuat burung mencabuti bulunya sendiri. 

Karena banyaknya alasan, anda perlu menelisik lebih dalam sekiranya perawatan apakah yang salah. Perhatikan pula ciri ciri lain, apakah kebiasaan mencabut bulu ini disertai dengan emosi yang tinggi atau tidak. Jika iya, maka kemungkinan besar memang si burung sedang dalam kondisi OB. Setelah pasti, barulah anda bisa mengambil tindakan yang tepat. 

Sekilas Tentang Solusi OB

Dari berbagai ciri ciri yang disebutkan tadi, terlihat bahwa ketiganya tidak baik untuk kesehatan si cendet dari segi mental maupun fisik. Oleh karena itu, anda harus tahu bagaimana solusi mengatasi OB agar ciri ciri tadi segera menghilang. Adapun cara yang dianggap paling ampuh adalah dengan lebih rajin memandikan si burung. Jika sebelumnya hanya seminggu dua kali, maka sekarang sehari dua kali. 

Selain itu, ciri ciri cendet over birahi juga lebih cepat hilang jika anda memberikan pengaturan pakan yang lebih baik. Hindari memberikan EF secara berlebihan dan selingi dengan pakan lain seperti voer. Hindari pemberian jangkrik, kroto, dan sebangsa serangga yang lain, setidaknya sampai kondisi burung terlihat lebih tenang dan stabil. 

Itulah beberapa informasi terkait dengan ciri ciri burung cendet yang sedang over birahi. Sebenarnya masih banyak cara atau solusi lain yang dapat anda gunakan untuk mengatasi. Pada intinya, kondisi tersebut akan lewat dengan cepat, jika anda mampu menyeimbangkan pakan yang diberikan dengan perawatan yang baik.

Bhagja 29 Tahun, Blogger dan Pecinta burung kicau