Bhagja 29 Tahun, Blogger dan Pecinta burung kicau

Anti Gagal, Yuk Cari Tahu Perbedaan Kapas Tembak Dan Cucak Jenggot

2 min read

Anti Gagal, Yuk Cari Tahu Perbedaan Kapas Tembak Dan Cucak Jenggot

Sekilas, burung Cucak Jenggot dan Kapas Tembak terlihat mirip dan kerap membuat pemelihara burung menjadi bingung, dan akhirnya tertukar. Padahal jika diperhatikan, kedua burung tersebut memiliki perbedaan yang lumayan banyak. Agar tidak sering keliru, yuk cari tahu Perbedaan Kapas Tembak dan Cucak Jenggot di sini!

Sekilas Tentang Cucak Jenggot

Sesuai dengan namanya, burung Cucak Jenggot memiliki bulu di bagian bawah paruhnya, sehingga terlihat menyerupai jenggot. Bahkan dari kejauhan, jenggot ini terlihat dengan jelas dan membuatnya mudah dikenali. Burung Cucak Jenggot pun memiliki bagian dada yang berwarna putih kekuningan dengan badan yang berwarna coklat. 

Banyak orang yang tidak menyadari, bahwa semakin tua umur burung,  warna kuning di bagian dadanya akan semakin pudar. Burung Cucak Jenggot juga memiliki variasi lagu yang beragam, bahkan bisa dimaster dengan menggunakan burung jenis lain. Tidak heran jika kemudian burung kicauan yang satu ini sering menang di arena kicau.

Sejauh ini, Cucak Jenggot betina adalah yang paling sering di ikut sertakan dalam lomba. Burung tersebut memiliki teritori yang bagus dan mudah untuk diatur. Meskipun secara penampilan, burung ini kurang menarik, namun kicauannya lah yang membuat mereka semakin dikenal. Saat ini sudah banyak orang yang menyukainya karena keunikan dan kebolehannya di arena kicau.

Sekilas Tentang Kapas Tembak

Burung Kapas Tembak memiliki bulu berwarna abu abu atau coklat tua. Perbedaan Kapas Tembak dan Cucak Jenggot  ini tidak terlalu menonjol, sehingga membuatnya sulit dibedakan. Selain itu, keberadaan jenggot di bagian bawah paruhnya semakin membuat kedua burung ini terlihat mirip. Namun jika diperhatikan lebih dekat, bulu di bagian dada berwarna klawu. 

Selain dari penampilannya, Kapas Tembak juga memiliki suara yang lebih kasar dan tajam dibandingkan dengan Cucak Jenggot. Selain itu, mereka memiliki daya adaptasi arena yang jauh lebih baik, sekalipun burung tersebut berjenis kelamin jantan. Oleh karena itu, tidak ada perbedaan antara jantan dan betinanya. 

Daftar Perbedaan Kapas Tembak Dan Cucak Jenggot

1. Warna bulu

Dari ulasan tadi dapat disimpulkan bahwa warna bulu menjadi pembeda pertama antara burung Cucak Jenggot dan Kapas Tembak. Cucak Jenggot warnanya dominan coklat, sedangkan Kapas Tembak abu abu kecoklatan. Ada kalanya perbedaan ini hanya bisa dilihat dari kedekatan saja. oleh karena itu, cobalah untuk mendekat untuk lebih mengenalnya. 

Sebenarnya, jika anda membelinya dari peternak, mereka pasti bisa membantu anda untuk membedakan kedua jenis  burung tersebut. Anda tidak perlu pusing membedakannya sendiri dan ikuti saja apa yang penjual itu katakan. Namun agar terhindar dari penjual yang nakal, anda bisa meminta bantuan kerabat atau teman yang lebih berpengalaman. 

2. Warna Bulu Di Bagian Dada

Perbedaan kedua yang mudah anda kenali adalah warna bulu di bagian dada. Bulu si Kapas Tembak terlihat lebih putih dan kelam dibandingkan dengan Cucak Jenggot. Selain itu, bulu dada Cucak Jenggot terlihat lebih kuning sehingga tampak sedikit lebih cerah. Namun perbedaan Kapas Tembak dan Cucak Jenggot yang satu ini pun tidak mudah dilihat terutama untuk burung cucak yang tua. 

3. Penampilan Jenggot yang Tidak Sama

Meskipun kedua burung ini memiliki jenggot di bawah paruhnya, namun jenggot tersebut tidaklah seratus persen sama. Jenggot burung cucak terlihat lebih jelas dibandingkan dengan Kapas Tembak. Ciri ciri inilah yang paling mudah untuk dikenali dari kedua burung tersebut. Jika ingin melihat mana yang burung cucak, cari saja yang jenggotnya lebih lebat. 

BACA JUGA : terapi cucak jenggot biar gacor

Keberadaan jenggot ini sudah menjadi identitas bagi burung Cucak Jenggot. Bulu di bawah paruh itulah yang menjadi mascot  dan bahkan menjadi penyebab disematkannya kata “jenggot” di belakang namanya. Tidak heran jika kemudian banyak orang yang mengenali burung tersebut dari keunikan bagian tubuh yang satu ini.

4. Suara Cucak Jenggot Lebih Bervariasi

Sempat dijelaskan sebelumnya, burung Cucak Jenggot memiliki variasi suara yang sangat beragam. Hal tersebut menyebabkan burung yang satu ini memiliki ocehan yang sangat variatif. Pemilik Cucak Jenggot pun sangat membanggakan hal yang satu ini. perbedaan suara inilah yang juga mudah untuk dikenali, karena suara Kapas Tembak lebih monoton. 

Namun kembali lagi, perbedaan Kapas Tembak dan Cucak Jenggot ini hanya terlihat jika pemilik berhasil melatih Cucak Jenggot agar memiliki suara yang variatif. Pemilik harus bisa membiasakan mereka untuk mendengar dan mengikuti suara dari burung lain. Dengan begitu, mereka akan mengikuti suara tersebut dan lama kelamaan menjadi mahir.

Itulah beberapa informasi terkait dengan perbedaan burung Cucak Ijo dan Kapas Tembak. Mulai saat ini, anda tidak perlu bingung lagi untuk membedakannya. Lihatlah lebih detail, bagaimana warna dan penampakan jenggotnya. Kedua kunci itulah yang membuat mereka mudah dikenali. Selain itu, dengarkan kicauannya, jika terdengar monoton, itu adalah Kapas Tembak. 

Bhagja 29 Tahun, Blogger dan Pecinta burung kicau